Wisata Alam: Wisata Alam Wonosobo

Thursday, 23 June 2016

Wisata Alam Wonosobo

Kabupaten Wonosobo merupakan kabupaten yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Temanggung dan juga Kabupaten Magelang. Kabupaten Wonosobo terletak di Provinsi Jawa Tengah, Daerah Wonosobo sebagian besar adalah Wilayah pegunungan dan pastinya udara disini menjadi sangatlah sejuk dan juga dingin karena berada di dataran tinggi. Wonosobo memang sudah terkenal dengan Wisata Alamnya yang menawan. Saya akan berbagi informasi tentang 7 Wisata Alam terindah yang ada di Kabupaten Wonosobo yang wajib Anda kunjungi.
1. Dataran Tinggi Dieng
Wisata Alam Wonosobo
Dataran Tinggi Dieng

Kita mulai dari tempat Wisata Alam yang paling terkenal di Wonosobo yaitu Dataran Tinggi Dieng. Tempat ini merupakan kawasan vulkanik Jawa Tengah yang masuk wilayah Kabupaten Wonosobo Dan Banjarnegara. Kawasan Dieng merupakan Kawasan terpencil tetapi jangan salah, Dieng mempunyai Wisata Alam yang sangatlah indah. Disini Anda dapat melihat pemandangan alam dari ketinggian dan juga bisa masuk ke tempat wisata yang ada karena disini banyak sekali tempat wisata yang telah disediakan. Dataran Tinggi Dieng hanyalah suatu nama dari kawasan tempat wisata yang ada di Wonosobo. Di Dieng ini terdapat banyak sekali tempat wisata seperti Telaga Warna, Kawah, Kompleks Candi Hindu dan masih banyak lagi tempat wisata yang bisa Anda kunjungi. Udara disini sangatlah dingin apalagi jika malam hari, kalau Anda berkunjung kesini Saya sarankan untuk memakai jaket yang tebal atau apapun yang bisa menghangatkan tubuh anda karena udara disini bisa mencapai  0 °C.
2. Kebun Teh Tambi
Wisata Alam Wonosobo
Kebun Teh Tambi

Kebun Teh Tambi merupakan sebuah agrowisata yang terletak di Lereng Gunung Sindoro tepatnya di Kecamatan Garung, Wonosobo. Disini Anda dapat melihat hamparan perkebunan teh yang luas dan indah dengan udara yang sejuk dan juga segar, Anda akan melihat pemandangan hijau yang luas sejauh mata memandang dan akan membuat Anda terpesona dengan keindahannya dan akan membuat hati Anda menjadi tentram pastinya. Area kebun teh ini memang sangatlah luas dengan hamparan pohon tehnya yang membuat pemandangan disini menjadi sangatlah indah dan udara juga menjadi sejuk, apalagi dengan keindahan Gunung Sindoro dan juga hijaunya alam pegunungan Gunung Sindoro akan semakin memperindah tempat ini. Jika Anda melukiskan tempat ini pastinya akan seperti alam impian yang hijau nan indah dengan udara yang sejuk dan juga orang-orang atau masyarakat yang ramah. Setelah Anda sampai kesini pasti Anda akan seperti melihat alam impian yang akan membuat Anda terpesona dan betah disini.
3. Waduk Wadaslintang

Wisata Alam Wonosobo
Waduk Wadaslintang
Wisata alam berikutnya adalah Waduk terbesar di Asia Tenggara yaitu Waduk Wadaslintang yang terletak di Kecamatan Wadaslintang, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah. Waduk ini selain menjadi tempat wisata juga sebagai sumber penghidupan bagi masyarakat sekitar seperti sebagai pembangkit listrik, irigasi dan juga sebagai perikanan. Waduk ini sangatlah penting bagi kehidupan masyarakat Kecamatan Wadaslintang karena sebagai sumber penghidupan mereka, selain itu tempat ini juga memiliki pemandangan yang indah. Waduk ini dijadikan tempat pencari keindahan bagi wisatan karena keindahannya dan juga suasana romantisnya. Jika Anda ingin melihat keseluruhan Danau buatan ini dan juga melihat seluk beluknya, Anda dapat melihatnya dari gardu pandang yang bisa Anda temui setelah berjlam sekitar 10 menit dari tempat parkir, tempatnya yang tinggi sehingga menjadikan Anda dapat melihat dengan leluasa keindahan Danau ini dan juga pesona alamnya yang tak mungkin untuk Anda lupakan setelah mengunjunginya. Memang keindahannya sudah tidak diragukan lagi, apalagi jika Anda menaiki perahu untuk berkeliling melihat keindahan Waduk terbesar di Asia Tenggara ini.
4. Telaga Menjer
Wisata Alam Wonosobo
Telaga Menjer

Sekarang kita beralih ke penampungan air yang lebih kecil yaitu Telaga yang diberi nama Telaga Menjer. Telaga ini terletak di Desa Maron, Kecamatan Garung, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah. Tidak hanya Telaganya yang indah tetapi juga alamnya yang menawan menjadikan tempat ini sangatlah cocok untuk Anda kunjungi untuk berwisata menenangkan pikiran karena suasananya yang tenang dan juga nyaman pasti akan membuat Anda bisa menikmati hari libur Anda bersama orang tercinta Anda. Bisa juga menyewa perahu untuk berkeliling Telaga menikmati pesona alamnya sambil menambah wawasan Anda tentang Wisata Alam Indonesia yang ada di Kabupaten Wonosobo.
 5. Telaga Warna
Wisata Alam Wonosobo
Telaga Warna Dieng

Wisata Alam yang berada di Dieng ini termasuk Wisata Alam yang populer di Dieng dan termasuk Wisata Alam favorit karena keindahannya dan pesona alamnya yang menawan/ Telaga ini terletak di Dataran Tinggi Dieng, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah. Wisata ini sudah terkenal sampai ke mancanegara dan kita sebagai masyarakat lokal juga harus ikut melestarikannya. Nama Telaga Warna sendiri diambil karena air dari telaga ini sering berubah ubah dikarenakan air telaga ini mengandung sulfur yang sangat tinggi sehingga jika terkena sinar matahari airnya akan menjadi berwarna-warni. Dengan keindahan Telaga dan pesona alamnya begitu juga udara disini sangatlah sejuk dan juga segar sehingga menjadikan tempat ini begitu sempurna untuk menjadi kunjungan wisata Anda. Anda pasti akan kagum melihat keindahan alam disini dan juga dengan suasana yang menenangkan akan menjadikan hari Anda lebih sempurna saat berlibur kesini.
6. Gardu Pandang Dataran Tinggi Dieng
Wisata Alam Wonosobo
Gardu Pandang Dataran Tinggi Dieng

Gardu Pandang ini juga terletak di Dataran Tinggi Dieng, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah. Dari Gardu Pandang ini Anda akan dapat melihat pemandangan alam yang luar biasa indah dengan udara yang sejuk dan segar pastinya, jika pagi hari Anda juga dapat melihat sunrise dari atas sini, sungguh pasti akan menjadikan pengalaman terbaik Anda jika Anda melihat sunrise disini karena sangatlah indah dan juga Anda akan berada di atas awan sehingga matahari akan serasa terbit dari bawah Anda, luar biasa bukan. Bukan hanya itu yang bisa Anda lihat di gardu pandang ini, Anda juga bisa melihat areal pedesaan dan juga bukit-bukit di Dieng dengan sungai-sungai yang seakan menghiasi alam disini. Anda pasti tidak akan bosan melihat pemandangan disini, Anda juga bisa bersantai menikmati suasana dengan udara yang sejuk dan juga pemandangan yang indah yang akan menemani santai Anda, atau bisa juga berfoto mengabadikan momen spesial disini dengan orang tercinta Anda.
7. Bukit Sikunir
Wisata Alam Wonosobo
Bukit Sikunir

 Bukit ini terletak di Desa Sembungan, Dieng, Wonosobo. Sembungan merupakan Desa tertinggi di Jawa Tengah, Desanya saja sudah menarik bukan karena merupakan Desa tertinggi di Provinsinya, apalagi Bukitnya yang merupakan tempat Wisata Alam terfavorit di Dieng ini karena keindahan alamnya dan juga Golden Sunrisenya yang sangat menakjubkan. Bukit Sikunir memang terkenal dengan keindahan sunrisenya, bagi Anda yang ingin menikmati pagi hari dengan melihat sunrise disinilah tempatnya, Anda dapat melihat golden sunrise yang sangatlah indah disini ditambah lagi dengan awan dibawah kita yang akan memperindah pemandangan dengan gunung yang menjulang seperti mempersembahkan keindahannya untuk Anda yang ini menikmati pesona alam di Bukit Sikunir ini. Bukit ini memang hanya Bukit kecil tetapi keindahan yang ditawarkan dibukit ini tidak bisa dibilang kecil karena Anda akan terpesona pastinya dengan keindahannya. Sudah tak diragukan lagi memang untuk keindahan bukit ini, oleh karena itu Bukit ini menjadi tempat Wisata favorit apalagi untuk anak muda, tempat ini menjadi tempat Wisata buruan anak muda yang ingin menikmati pesona alam dan juga golden sunrise terindah disini. Setelah puas dengan Wonosobo mampir juga ke Wisata Alam Kebumen, bisa lihat artikelnya disini.

No comments :

Post a Comment